Hmm..Taukah
sobat apakah ‘kotak ajaib’ yang aku maksud?
Yup..Televisi.
Salah satu
kegiatan yang paling diminati setiap orang adalah menonton Televisi. Para ibu sukanya infotiment dan
Sinetron, Remaja sukanya acara music dan Drama Asia, Anak-anak sukanya kartun
dan animasi, Bapak bapaknya ni sukanya news dan olahraga. Dan ke semua menu itu
tersaji lengkap di sebuah kotak ajaib bernama Televisi. Walaupun saat ini smart
phone sudah bisa mengalihkan perhatian sebagian orang dari kegiatan menonton
televise, tetap saja televise punya tempat tersendiri. Kehadiran televise di
tengah tengah kita sebenarnya memiliki efek atau dampak, baik itu positif
maupun negative. Salah satu dampak
positifnya jelas mempercepat penyebaran informasi. Kebakaran yang terjadi di
Medan bisa diketahui oleh orang yang tinggal di Sulawesi sesaat setelah
kejadian dilaporkan dan disiarkan di televisi. Begitu pula bila terjadi hal
lain seperti bencana alam, atau informasi apapun itu bisa langsung kita lihat
dari tempat kejadian. Dari segi ekonomi, televise bisa meningkatkan permintaan
akan suatu produk melalui iklan. Dan bagi para pekerja seni (artis/selebritis)
televisi merupakan sarana menaikkan pamor sekaligus isi kantong tentunya.
Dampak
negatifnya tak kalah banyak loh. Salah satunya, adalah pengaruh acara yang di
tayangkan di televisi terhadap psikologis penonton.
Dalam acara
News atau berita yang banyak sekali didominasi dengan berita criminal, dampaknya
orang jadi takut untuk berpergian ke tempat ramai (takut copet), kecurigaan
yang berlebihan pada tetangga dan orang terdekat, takut berpergian dengan
dengan alat transportasi tertentu misalnya pesawat atau kapal laut (yang sering
diberitakan mengalami kecelakaan, padahal jalan kaki juga kalau gak hati-hati
bisa tersandung).
Lain lagi
dengan sinetron / Infotiment.
Anak-anak
jadi dewasa sebelum waktunya (masih EsDe udah kenal pacaran -_-) dan sikapnya
jadi terlalu berlebihan / overconfident (lebay). Dan perlu sobat semua ketahui,
terlalu sering menonton sinetron bisa membuat kita jadi deg-deg an,
ujung-ujungnya bisa mempengaruhi kesehatan loh.. kenapa? Kalau jantung kita berdetak
itu karena memompa darah, kalau detakannya terlalu cepat, tekanan darah kita
jadi nggak stabil kan?. Selain itu, khusus bagi ibu-ibu, remaja putri dan
remaja putra yang keputri-putrian (hallaaahh) yang hobby nonton sinetron, bisa
dipastikan tingkat keinginan ghibah (gossip) nya jadi bertambah kan? Dari
ngomongin jalan cerita, sampai ujung-ujungnya nyeritain kehidupan pribadi
aktris/actor pemeran sinetron itu.
Coba deh
sobat pikir, emang ada untungnya, kita ngasih pendapat kalau si A yang sudah
punya 2 anak sebaiknya jangan bercerai dari suaminya, kalau pun bercerai dan
ingin menikah lagi, menikahnya jangan dengan si X tapi lebih baik dengan si Z
karena si X itu temen dekat suaminya (nah..loh..bingung kan?). Berguna juga
enggak, malah ngabisin waktu dan nambah dosa lagi. Infotiment juga sebenarnya
lebih banyak mudharatnya dari manfaatnya (menurut aku sih). Kenapa? Ya..Ghibah
tadi. Gossip..gossip..gosiiiiiip ujung-ujungnya pasti kesitu. “Kalau ga nonton infotiment bisa ketinggalan
jaman Non, Nggak gaul, Nggak up to date.” Ada yang nyeletuk gitu. Kalau mau
keren dan up to date, caranya bukan nyari tau seluk beluk kehidupan pribadi
seseorang kalee.
Cari tau tuh
siapa mentri-mentri yang di reshuffle, siapa calon ketua KPK, apa penyebab
keributan di Papua?Mesuji itu apaan coba?udah tau belum tentang gerakan menanam
1 milyar pohon? tau nggak apa yang berubah dari Google? Kalau semua tau dan
udah action menanam minimal 1 pohon aja, itu baru keren. Jangan sampai nama
wakil presiden yang menjabat saat ini juga lupa namanya siapa-_- Eh..yang
gampang deh..Pancasila. Coba sebutin dari sila pertama sampai sila kelima,
moga-moga masih ingat, kalo nggak ingak berarti hardisknya mesti di upgrade
tuh..:P
Tidak ada
larangan untuk menonton televisi. Tapi, jangan sampai waktu kita banyak
terbuang di depan televisi. Jadikan televisi sarana untuk menambah informasi,belajar,
dan hiburan.
Silahkan menonton acara News agar kita tau perkembangan dunia luar
dan kondisi Negara, Nonton acara masak memasak, supaya kita bisa tau resep baru
dan segera mencobanya.
Menonton lawak, supaya kita terhibur dan menghilangkan
penat.
Nonton acara Musik, supaya kita rileks.
Ajak adik kita nonton acara sport, agar
kita bisa mengarahkan ia untuk kegiatan olah raga yang, sehingga ia tidak mudah
terpengaruh untuk ikut tawuran.
Well, aku
juga bukan orang yang paling tau segala hal. Karena itu, aku juga masih belajar
dan selalu mencari tau, apa sih yang terbaru? Ada apa dengan Negara kita?
Bagaimana kehidupan saudara-saudara kita yang di luar pulau? Tentang artis aku
juga sedikit baca tapi ya cuma sekilas, gak sampe aku bahas tuntas. Alhamdulilah..
sesuatu banget kan? Huahahaha. :D
So, segitu
aja dulu cuap-cuap ku. Buat sobat yang nyimak, ambil manfaatnya buang yang
tidak bermanfaat. Gunakan produk dalam negri dan buanglah sampah pada
tempatnya, karena ini lagi musim hujan, kalau sampai selokan tersumbat, banjir
pasti datang melanda ( nggak nyambung-nggak nyambung dah..):D
Take care..See Ya…
halah sinetron lebay, apalgi acara infotainment2 itu. tapi anehnya masih aja banyak yang nonton. buktinya makin tinggi ratingnya dan main banyak iklan yang ada di acara2 lebay itu
BalasHapusinfo yang apik dan menarik disampaikan dengan bahasa yang santai...terimakasih
BalasHapusSaya jarang sekali nonton tv sob, mungkin bisa dihitung seminggu berapakali padahal tv ada dua,itupun yg diliat paling acara hiburan sejenis lawak kaya OVJ gitu, lebih asik ngeblog atau baca news aja di internet, ;)
BalasHapusBukankah kalo mau produktif itu tinggalkan nonton tv dan baca koran? bukan aku yang bilang begini, tapi blogger-blogger senior Indonesia yang bilang.
BalasHapusKetemu anggota Blogger Sumut lagi, aku dinneno salam kenal sesama anggota :D
tv ibarat tukang sihir...
BalasHapusaku malah jarang nonton TV :)
BalasHapusmilih2 juga sih yg ditonton .... yg lebay2 gak deh ..
BalasHapusHahahhaahaha... Belajar dan terus belajar. I like!! Salam kenal ya.
BalasHapustelevisi ,si kotak ajaib,tetap exist sampai skrang,memang iptek berdampak + dan -,saya tidak suka infotainment/gosip hanya acara lawak,sekilas info dan dunia binatang/petualangan yang sifatnya pengetahuan,film tentang science lebih menarik buat saya mengisi 6jam sehari termasuk istirahat
BalasHapus@Rusydi : Iya,,lebay tapi rating tinggi..aneh..
BalasHapusberarti yang ndak hoby nonton cuma blogger doank ya..:D
@Djangkaru bumi: Terimakasih :)
@stupid monkey & mbak eli : wah..kompakan nih.. seperti yang saya bilang, yang ndak hobi nonton cuma blogger :D
@Din : Salam kenal kembali :)
@jawata : Tukang sihir yang tak punya sapu terbang :D
@mbak sukma : Sama mbak..saya juga gitu :)
@ ian : Salam kenal kembali :)
@ al kahfi : Selera yang bagus..:)))
Nice sharing... salam kenal :)
BalasHapus